Konsisten Jaga Ajaran, SH Terate Ranting Rengel Manfaatkan Momen Halal BI Halal

oleh
oleh

Pshttuban.com – Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) Ranting Rengel, Cabang Tuban, Pusat Madiun, menggelar Halal Bihalal dan Temu Kadang 1445 H, Selasa malam (30/4/24). Acara ditempatkan di Gedung Sekretariat  SH Terate Ranting Rengel .

Dalam kegiatan tersebut di hadiri langsung Ketua Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Tuban, Kangmas H. Lamidi, SP,  Ketua Dewan Cabang, Kangmas Sumarno, SH, M.Si., jajaran pengurus Cabang, Wiro Anom, jajaran Pamter, para warga dan siswa Calon Warga SH Terate Ranting Rengel. 

Acara yang kemas dengan sederhana tapi penuh hikmat ini diawali dengan pembukaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Mars Setia Hati Terate. 

Ketua Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Rengel Kangmas Abdulloh Moentholip, S.Pd menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua yang hadir.

” Ucapan terimakasih atas kehadiran para sesepuh, Pengurus Cabang, Dewan Cabang dan Wiro Anom SH Terate Cabang Tuban. Meski acara Halal Bilhalal ini direncanakan mendadak tapi kami harapkan kita semua  bisa kembali kepada kesucian diri, bersih dan kembali ke persaudaraan dengan menjunjung tinggi marwah organisasi,” jelas Mas Moentholip.

“Dengan demikian keguyub rukunan warga Persaudaraan Setia Hati Terate Ranting Rengel Cabang Tuban Pusat Madiun akan kekal, abadi untuk selama-lamanya,”  lanjutnya.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan  sambutan dan arahan dari ketua Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) Cabang Tuban Kang Mas H. Lamidi, SP. Beliau menyampaikan sekaligus memberi pesan tentang ajaran-ajaran luhur SH Terate.

” Halal Bilhalal ini sebenarnya sudah menjadi tradisi dan ajaran di SH Terate mulai dari mengambil hikmah dan pelajaran ketika bertemu dengan saudaranya jabat tangan, akan dan mengakhiri latihan juga berjabat tangan. Pada intinya jabat tangan adalah ajaran meminta maaf dan memberi maaf sekaligus sarana saling mendoakan, inilah  salah satu ajaran luhur  yang selalu diterapkan di SH Terate,” terang Mas Lamidi.

Lebih lanjut dalam sambutanya, Kang Mas Lamidi juga berpesan bahwa Ranting Rengel  pernah menjadi Gudang Atlit terbaik dimasanya, semoga kejayaan ini berlanjut dan semoga Ranting Rengel segera memiliki Padepokan SH Terate sendiri.

Acara dilanjutkan dengan pemberian wejangan kerohanian/ke SH-an oleh Kangmas Sumarno selaku Ketua Dewan Cabang. Di momen halal bi halal ini, Kangmas Sumarno juga mengingatkan tentang pentingnya bagi warga SH Terate untuk kembali membaca dan memahami mengenai mukadimah. Selama beberapa saat, beliau kembali mengulas dan membedah beberapa arti penting dalam mukadimah.

“Kita punya mukadimah yang diharapkan semua bisa menghayati, mempelajari dan mengambil hikmah untuk tata lahir dan tata bathin” lanjut Kangmas Sumarno.

Acara ditutup dengan barokah doa yang dipimpin oleh Kangmas H. Muslimin dilanjutkan dengan berjabat tangan pada semua yang hadir dalam kegiatan Halal BI halal tersebut. (Humas SH Terate Ranting Rengel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.