SH Terate Ranting Soko Lewati Malam Songo Dengan Pentasyarufan Zakat Fitrah

oleh
Pentasyarufan Zakat Fitrah oleh Warga SH Terate Ranting Soko

pshttuban.com – Malam Sanga, atau malam sembilan, adalah sebutan populer yang biasa dipergunakan orang Jawa untuk menunjuk malam ke-29 di bulan Ramadan. Ada yang mempercayai ini adalah hari baik, sehingga perlu dilewati dengan kegiatan yang positif pula.

Warga Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) Ranting Soko, Cabang Tuban, tidak mau melewatkan kegiatan ini begitu saja. Pada malam tersebut justru melakukan tasyaruf zakat fitrah kepada masyarakat sekitar wilayah desa mentoro.

Kegiatan ini dipelopori warga dan siswa dari sekretariat ranting (padepokan ranting soko), rayon dan sub rayon mentoro, yang kebetulan semuanya berlokasi di lingkungan desa mentoro.

Setelah segenap warga dan siswa berkumpul di titik kumpul padepokan ranting soko, para warga memberi arahan dan petunjuk pentasyarufan zakat fitrah.
“Kegiatan ini untuk melatih dan menumbuhkan jiwa sosial bagi segenap warga dan siswa khususnya melalui penyaluran zakat fitrah,” kata Mas Ahmadi, Ketua Kloter Pemberangkatan.

Melalui kegiatan ini, SH Terate Ranting Soko berharap semua hal yang baik bisa terus ada di organisasi ini.

“Dengan adanya kegiatan ini agar siswa dan warga tahu bahwa SH Terate tidak hanya diajarkan pencak silat yang bersifat fisik saja. Lebih dari itu, juga harus menumbuhkan dan menghidupkan jiwa,” tambah Kang Mas Suntono. (Humas SH Terate Ranting Soko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.